INDRALAYA, Begawan Indonesia.com 25 rumah ludes dalam peristiwa kebakaran di Kampung I Dusun I Rt 01 Desa Pemulutan ilir Kecamata Pemulutan Ogan Ilir Kamis (23/7/2021) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kapolres Ogan Ilir AKBP Yusantiyo Sandy dalam keterangan persnya mengatakan, diduga kebakaran berasal dari konsleting listrik di rumah milik warga bernama Junaidi (51).
Sementara dari keterangan salah seorang saksi bernama Rahma Khairunisa, ia melihat api yang membakar kamar utama saat ia masuk hendak mengambil makanan dan meletakan telepon selular miliknya.
Saat itu situasi rumah sedang kosong karena ayahnya sedang bekerja dan ibunya melayat orang meninggal.
Saat itulah Rahma melihat api sudah berkobar membakar bagian kamar utama dan merembet ke tempat lain.
“Segera Rahma Khairunnisa berlari keluar dan berteriak minta tolong, namun api cepat merambat dan membakar rumah tetangga hingga menghanguskan 25 rumah warga,” kata Kapolres AKBP Yusantiyo Sandy.
3 Unit mobil Damkar dan 1 unit mobil BPBD Ogan ilir dan dibantu pihak kepolisian serta warga sekitar dengan menggunakan alat seadanya melaksanakan upaya pemadaman.
“Api akhirnya berhasil dikuasai pukul 13.00 WIB dan dilakukan upaya pendinginan,” tambah Yusantiyo.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Kasus kebakaran itu saat ini masih dalam penyelidikan aparat polisi dari Polres Ogan Ilir. R316