Terhitung Mulai Hari ini ASN Pemkab Ogan Ilir Kembali Bekerja Seperti Biasa, Tak Lagi “Work From Home”

Wakil Bupati Ogan Ilir Ardani memberikan keterangan pers terkait kembali bekerjanya seperti biasa ASN dilingkungan Pemkab Ogan Ilir terhitung mulai hari ini (BI/R316)

OGAN ILIR, Begawan Indonesia.com Terhitung mulai hari ini Senin (22/3/2021) Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan kembali seperti biasa atau dengan kata lain tidak lagi bekerja dari rumah (Work From Home).

Pantauan di Komplek Kantor Bupati Ogan Ilir Tanjung Senai hari ini terlihat mulai ramai.

Salah satu kantor dilingkungan Komplek Perkantoran Pemkab Ogan Ilir Tanjung Senai mulai ramai oleh kendaraan yang parkir (BI/R316)

Halaman komplek perkantoran terpadu yang saat awal pandemi Covid 19 sepi karena ASN diminta bekerja dari rumah (WFH), hari ini penuh oleh kendaraan ASN yang terpakir.

Wakil Bupati Ogan Ilir Ardani usai sidang paripurna DPRD Ogan Ilir mengatakan, bahwa sesuai instruksi Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Mawardi terhitung hari ini Senin (22/3/2021), ASN Pemkab Ogan Ilir sudah diminta bekerja seperti biasa dengan masuk ke kantor.

ASN di salah satu kantor di lingkungan Pemkab Ogan Ilir yang telah masuk bekerja seperti biasa (BI/R316)

Kebijakan itu jelas Ardani, setelah 90 persen ASN di lingkungan Pemkab Ogan Ilir telah mendapatkan suntikan vaksinasi Covid 19.

“Betul sudah ada surat edaran Bupati bahwa mulai hari ini tanggal 22 Maret  seluruh ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir harus sudah aktif kembali karena memang ASN kita 90 persen sudah divaksin, hanya saja protokol kesehatan harus tetap diterapkan secara ketat” kata Ardani

Ardani menambahkan dari data  yang ada di hari pertama ini ASN yang masuk kerja sudah mencapai 90 persen.

“Jika ada yang belum masuk maka akan kita ajak bicara mengapa,” terang Ardani

Wakil ketua DPRD Ogan Ilir Ahmad Syafei mengatakan DPRD Ogan Ilir memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir yang telah melakukan vaksinasi kepada 90 persen ASN dilingkungannya.

Baca juga : 90 Persen ASN di Ogan Ilir Telah Divaksinasi, Bupati Panca Wijaya : Senin Depan ASN Pemkab Ogan Ilir Bekerja Seperti Biasa

Ia berharap sisa 10 persen lagi bisa segera dilakukan vaksinasi sesegera sehingga jumlah ASN dilingkungan Pemkab Ogan Ilir yang divaksinasi lengkap 100 persen.

“Dengan telah divaksinnya 100 persen ASN di Ogan Ilir maka artinya seluruh ASN dapat kembali bekerja seperti biasa untuk memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat,” kata Ahmad Syafei.

Sementara itu dari pantauan ASN di Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Ogan Ilir terlihat mulai ramai bekerja.

Sejumlah ASN itu bekerja di ruangan masing-masing dan tetap menggunakan masker.

Baca juga : Soal Belajar Tatap Muka Panca Tunggu Keputusan Pemerintah Pusat

Kantor Kesbangpol Ogan Ilir Wilson Effendi mengatakan, sesuai arahan Bupati Panca Wijaya maka ia sudah menginstruksikan ASN dan tenaga honorer di Kantor Kesbangpol Ogan Ilir untuk bekerja seperti biasa terhitung mulai hari ini 22 Maret 2021.

“Ada 18 ASN dan 13 tenaga honorer di Kantor Kesbangpol Ogan Ilir dan semuanya sudah masuk bekerja seperti biasa sesuai surat edaran dari Bapak Bupati,” tutup Wilson Effendi.

Seperti diberitakan, Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Mawardi mengeluarkan kebijakan bahwa ASN dilingkungan Pemkab Ogan Ilir mulai Senin 22 Maret 2021 harus kembali bekerja seperti biasa dengan kata lain tidak lagi bekerja dari rumah (WFH).

Kebijakan itu tidak berlaku untuk tenaga pengajar sebab untuk kegiatan belajar mengajar kasih menerapkan secara virtual atau belajar dari rumah. R316