Viral, Matahari Terbit Mirip KRI Nanggala 402 di Bali

(BI/IST)

Begawan Indonesia.com Awan yang berada di atas laut Sanur Bali dihiasi langit merah menjadi viral di media sosial, viral matahari tersebut mirip Kapal Selam KRI Nanggala 402.

Jokowi: 53 Awak KRI Nanggala-402 adalah Patriot Terbaik Penjaga Kedaulatan Negara

Video penampakan awan mirip Kapal Selam KRI Nanggala 402 itu dibagikan instagram @denpasar.viral, Selasa (27/4/2021) sore.

“Fenomena awan terlihat dari Pantai Matahari Terbit, Selasa (27/4) pagi,” begitu tulis @denpasar.viral.

Postingan itu pun dibanjiri komentar netizen. Kebanyakan netizen memanjatkan doa.

Baca juga : KRI Nanggala-402 Dinyatakan Tenggelam, Bagaimana Kondisi Awaknya?

“Semesta melukiskan perjalanan yang indah,” kata @mangek_grafisio.

“Baik prajurit, kapal tetap di sini. kita akan naek ke atas jauh lebih tinggi dari permukaan laut. Selamat tinggal semuanya, senang berjuang dengan kalian,” tutur @agungbagus_juzz.

Baca juga : Setelah Pencarian 72 Jam, KRI Nanggala-402 Dinyatakan Tenggelam, Sejumlah Barang Ditemukan

Kapal Selam KRI Nanggala 402 ditemukan setelah tenggelam berhari-hari. KRI Nanggala tenggelam di kedalaman 838 meter di bawah permukaan laut dalam di perairan Bali bagian utara pada (25/04/2021) pukul 09.04 WITA.

Sumber : Moeslim Choice